Tanggal Merah 9 dan 10 Mei Long Weekend, Libur Apa?

- 6 Mei 2024, 20:36 WIB
Siap-Siap! Minggu Ini Ada Libur Panjang, Catat Tanggal Merah dan Cuti Bersama Mei 2024
Siap-Siap! Minggu Ini Ada Libur Panjang, Catat Tanggal Merah dan Cuti Bersama Mei 2024 /freepik/

Kalangan Jambi - Pekan ini di tanggal 9 dan 10 Mei 2024 terdapat tanggal merah. Tanggal merah ini jatuh di hari Kamis 9 Mei dan Jumat 10 Mei, yang menambah libur panjang akhir pekan hingga Minggu 12 Mei 2024.

Libur panjang atau long weekend ini pun menjadi kabar gembira untuk banyak orang. Bagi Anda yang sudah punya wishlist liburan, bisa Anda wujudkan di libur panjang kali ini.

Libur pada Kamis 9 Mei dan Jumat 10 Mei 2024 ini sudah ditetapkan dalam Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (SKB 3 Menteri). Berikut ini detailnya.

Baca Juga: Usir Asam Lambung dengan Aturan Makan: Jadwal Makan Sehat untuk Penderita Maag

Libur 9 Mei 2024
Kamis, 9 Mei 2024 merupakan hari peringatan Kenaikan Yesus Kristus. Ini merupakan hari besar yang diperingati oleh umat Kristiani di seluruh dunia.

Libur 10 Mei 2024
Sementara itu, Jumat, 10 Mei 2024 merupakan cuti bersama untuk Hari Kenaikan Yesus Kristus.

Sebagian besar instansi pemerintah atau swasta umumnya memberlakukan libur di hari cuti bersama. Bagi aparatur sipil negara (ASN), cuti bersama tidak mengurangi akumulasi cuti tahunan. Namun, bagi karyawan swasta, untuk perhitungannya disesuaikan dengan kebijakan perusahaan masing-masing.

Selain tanggal 9 dan 10, di bulan Mei tahun ini ada lagi libur panjang akhir pekan. Berikut ini daftar tanggal merah di bulan Mei 2024.

Baca Juga: Bangun Tidur Langsung Segar? Ini Dia Tips Menghilangkan Kantuk Pagi agar Aktivitas Lancar

1 Mei 2024: Hari Buruh Internasional (libur nasional)
9 Mei 2024: Kenaikan Yesus Kristus (libur nasional)
10 Mei 2024: Kenaikan Yesus Kristus (cuti bersama)
23 Mei 2024: Hari Raya Waisak 2568 (libur nasional)
24 Mei 2024: Hari Raya Waisak 2568 (cuti bersama)

Halaman:

Editor: D. Sanjaya Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah