Sinopsis dan Daftar Pengisi Suara Film Animasi Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet yang Sedang Tayang Biosko

- 27 Juni 2024, 19:47 WIB
Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet tayang di Bioskop Platinum Cineplex kebumen hari ini.
Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet tayang di Bioskop Platinum Cineplex kebumen hari ini. /tix.id

KALANGAN JAMBI - Falcon Pictures dan Si Juki telah mengumumkan jadwal rilis film terbaru mereka. "Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet" akan tayang di bioskop mulai 27 Juni 2024.

Falcon Pictures mengumumkan perilisan film animasi terbaru dari Si Juki yang berjudul "Harta Pulau Monyet," sebagai sekuel dari film sebelumnya, "Panitia Hari Akhir," yang dirilis pada 2017. Pada Rabu (29/5/2024), Si Juki telah merilis first look dari film kedua ini. Cerita akan berfokus pada petualangan baru, dan siapa saja yang akan mengisi suara dalam film ini?

Baca Juga: Sinopsis Film Terbaru A Quiet Place: Day One Mengungkap Awal Mula Kedatangan Alien di Bumi.

 

Sinopsis Film Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet

Di film kali ini, Juki kembali mengalami masalah yang sering dialami oleh kebanyakan orang. Di tengah kondisi keuangan keluarga yang sulit, Si Juki menemukan peta harta karun peninggalan nenek moyang.Untuk memburu harta karun ini, Juki menggandeng Profesior Juned, Babeh, dan Emak ke pulau misterius. Dalam perjalanannya itu, Juki mendapatkan berbagai macam rintangan, mulai dari komplotan bajak laut, badai, monster, pasukan monyet, hingga kutukan yang dapat menyebabkan bencana besar!

Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Reprisal (2018) Kisah Seorang Bankir yang Berubah jadi Perampok

 

Pengisi Suara Film Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet

Bisa dibilang pengisi suara di film kedua Si Juki ini bertabur bintang. Mulai dari sederet artis senior seperti Indro Warkop, Jaja Mihardja, Maya Mulan, Mandra, hingga artis dan komedian masa kini macam Rigen, Bryan Domani, Indra Jegel, hingga Windah Basudara pun turut serta.

Halaman:

Editor: Halim

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah