Arus Balik Bandara Sultan Thaha Jambi Diprediksi 14-15 April

- 13 April 2024, 07:05 WIB
Pintu keberangkatan Bandara Sultan Thaha Jambi
Pintu keberangkatan Bandara Sultan Thaha Jambi /Antara

Kalangan Jambi- Puncak arus balik Lebaran yang diprediksi pada 14-15 April 2024. Bandara Sultan Thaha Jambi menjamin kesiapan personel dan maskapai untuk melayani penumpang. 

"Kalau dari personel bandara selalu siap, ada penambahan maskapai atau tidak personel tetap stand by dan tidak dikurangi karena terkait kesiapan kami harus selalu ready," kata Manajer Operasional Bandara Sultan Thaha Jambi Deddy di Jambi, Kamis.

Baca Juga: Polisi Prediksi Puncak Arus Balik Mudik 17 -19 April

Ia mengatakan personel bandara selalu siap jika pihak maskapai melakukan penambahan penerbangan.

Sementara itu, pada H Lebaran atau Rabu (10/4/2024), jumlah penumpang di bandara tersebut mengalami penurunan yakni tercatat 2.117 orang.

Deddy menyebutkan penurunan jumlah penumpang juga diprediksi terjadi pada Kamis ini seiring menurunnya jumlah penerbangan.

"Hari ini 16 penerbangan, masing-masing delapan keberangkatan dan delapan kedatangan," katanya.

Penurunan jumlah penumpang dan penerbangan karena permintaan sedikit disebabkan pemudik sudah sampai ke kampung halaman, sehingga saat ini pihak maskapai lebih memilih untuk melakukan perawatan pesawat guna memberikan pelayanan maksimal pada arus balik Lebaran.

"Saat ini, turun karena arus baliknya belum, diprediksi puncak arus balik pada 14 dan 15 April 2024," kata dia.

Sebelumnya, jumlah penumpang pesawat di Bandara Sultan Thaha Jambi sempat mencapai lima ribuan per hari. Jumlah penumpang terbanyak terjadi pada Sabtu (6/4/2024) lalu di mana hari itu menjadi puncak arus mudik.

Halaman:

Editor: Halim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah