Bisnis Reseller Anti Ribet: 9 Peluang Bisnis Online Modal Terjangkau

- 3 Mei 2024, 16:35 WIB
Wajib Tahu! Ini Tips Menjadi Reseller bagi Pemula, Bisa Untung Tanpa Ribet:
Wajib Tahu! Ini Tips Menjadi Reseller bagi Pemula, Bisa Untung Tanpa Ribet: /freepik/

Kalangan Jambi - Di era digital ini, siapa yang tidak tergoda dengan peluang bisnis yang mudah dan menguntungkan? Menjadi reseller adalah jawabannya! Tanpa perlu ribet produksi, kamu bisa cuan maksimal hanya dengan modal minim.

Ada banyak ide bisnis reseller online, mulai dari makanan seperti frozen food, fashion, bahkan perabotan rumah tangga. Jika Anda mencari inspirasi bisnis reseller dengan modal kecil, bahkan tanpa modal, berikut ini beberapa rekomendasinya.

1. Fashion atau Jual Baju Online
Peluang bisnis reseller pertama adalah bidang fashion yang memiliki peluang bisnis besar. Sebagai seorang reseller dalam bidang fashion, Anda memiliki kesempatan untuk menjual berbagai macam produk pakaian kepada konsumen tanpa harus memproduksi sendiri.

Dalam memilih ide bisnis reseller dalam bidang fashion, penting untuk memahami target pasar, tren fashion yang sedang berlangsung, serta kualitas dan reputasi merek produk yang akan dijual.

2. Kecantikan dan Perawatan
Produk kecantikan dan perawatan akan selalu dicari oleh masyarakat, baik pria maupun wanita. Jika ingin mendapatkan keuntungan besar, Anda bisa memulai reseller produk yang satu ini. Tidak hanya sekadar menguntungkan, bisnis ini memiliki permintaan yang tinggi. Sebagai reseller, Anda bisa menjual berbagai macam produk skincare & makeup, baik lokal ataupun dari luar negeri.

Baca Juga: Tutorial Menjadi Reseller Shopee Tanpa Modal

3. Perlengkapan Rumah Tangga
Setiap rumah pastinya membutuhkan berbagai macam peralatan dan barang untuk kebutuhan sehari-hari. Tak ayal jika peluang bisnis reseller perlengkapan rumah tangga cukup menjanjikan.

Anda bisa menjual aneka perlengkapan rumah tangga baik untuk di dapur, kamar mandi, kamar tidur, hingga dekorasi ruang tamu. Anda bisa mengambil barang dari produsen atau impor dari Cina yang banyak dilakukan oleh reseller.

4. Produk Kesehatan
Peluang bisnis reseller di bidang kesehatan dan suplemen adalah salah satu bisnis yang harus dicoba. Semenjak pandemi, semakin banyak orang yang peduli akan kesehatan. Anda dapat menjual berbagai produk kesehatan, seperti vitamin, suplemen herbal, obat-obatan, dan lainnya.

5. Perlengkapan Ibu dan Bayi
Kebutuhan perlengkapan ibu dan bayi cukup stabil dan banyak dicari. Hal ini dikarenakan setiap harinya ada keluarga yang melahirkan sehingga kebutuhan ibu hamil, newborn, hingga balita terus dicari.

Halaman:

Editor: Halim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah